Cara Bermain Game PS2 di Android, Mudah dan Cepat
Jika ngomongin Play Stations 2 pasti akan teringat masa kecil kita dulu yang sering bermain di Rental Play Stations 2 sehabis pulang sekolah sampai lupa makan siang dan suka sering lupa waktu sampai mau adzan maghrib.
Sandal yang suka hilang, menambah moment paling kampret ketika selesai bermain Rental Play Station 2, tidak jarang kita kena omel orang tua bahkan juga kena pukul atau pun jeweran.
Tapi tenang, sekarang bisa memainkan game Play Stations di HP Android kita dengan mudah, sekaligus kita bernostalgia ke masa kecil.
Atau pun mencoba mentamatkan game Play Station 2 yang sebelumnya tidak terselesaikan dan sekaligus mencoba beberapa game-game yang belum sempat dimainkan.
Berikut ini cara dan langkah memainkan game Play Station 2 di HP Android.
A. Keuntungan
1. File Games PS2 bisa ditaruh di memori SD Card / Eksternal
2. Bisa dimainkan kapan dan dimana saja
3. Size Game PS2 masih tingkat menengah 50 Mb sampai 2 Gb.
B. Kerugian
1. Spek Minimal Ram 2GB Hp Android
2. Kurang Smoth dan sedikit patah patah karena Emulator DamonPS2 masih belum sempurna
C. Bahan - Bahan
1. Emulator Damon PS2 - Download
2. Script BIOS - Download
3. Game PS2 - Download
4. Zarchiver - Download
D. Langkah - Langkah
1. Download dan Instal Emulator Damon PS2
2. Download Script Bios dan ingat dimana letak menatuh scriptnya.
3. Cari dan Download game PS2, apabila Gamenya masih berformat .7z / .Zip / .Rar silahkan Exstrak Disini. menggunakan aplikasi Zarchiver
4. Buka Aplikasi Emulator Damon PS2 lalu geser ke kanan ke menu "BIOS"
5. Cari Script Bios dimana anda menyimpannya dan klik sampai muncul tanda centang
6. Setalah memasang Script Bios geser ke kiri menu "Games" dan cari game yang anda ingin mainkan
7. Klik Gamenya, dan enjoy gaming.
Cukup sekian informasi yang bisa saya bagi kali ini, semoga informasi yang saya bagikan bisa membantu dan bermanfaat untuk kalian semua. Terimakasih..
0 Response to "Cara Bermain Game PS2 di Android, Mudah dan Cepat"
Post a Comment